Supplier Sosok Mitra Penting Bagi Banyak Pihak

Source: burst.shopify.com / Matthew Henry

Supplier merupakan suatu pihak yang berperan sebagai pemasok ataupun penyedia barang serta jasa. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) dijelaskan bahwa supplier atau disebut sebagai pemasok adalah orang atau organisasi yang memasok.

Sosok supplier dinilai memiliki peran yang sangat penting bagi berbagai pihak seperti, perusahaan, pabrik bahkan perorangan. Bukan hanya sekedar sebagai mitra saja, supplier bisa di ibaratkan sebagai jantung nya kegiatan perusahaan.

Hal ini karena supplier merupakan sosok pemasok barang-barang yang diperlukan untuk keperluan operasi kegiatan suatu perusahaan. Biasanya barang-barang yang disupply merupakan bahan mentah maupun barang yang sudah jadi. Oleh karena itu Supplier berperan penting untuk menjaga keberlangsungan hidup suatu perusahaan.

Selain memasok bahan mentah maupun barang jadi, Supplier juga memiliki fungsi lainnya seperti :

  1. Memastikan bahwa barang yang dibutuhkan perusahaan selalu tersedia sesuai dengan permintaan klien (perusahaan atau individu).
  2. Menjaga kualitas barang agar barang tetap berkualitas hingga sampai diterima oleh pihak perusahaan
  3. Mengatur penyimpanan barang agar barang selalu tetap aman dan dalam kondisi baik
  4. Mengatur seluruh proses pengiriman barang agar tetap aman sampai ke pihak perusahaan tepat waktu sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat

Dikarenakan supplier memegang peranan yang sangat vital dalam proses kegiatan produksi suatu perusahaan. Maka dalam memilih supplier harus diperhatikan profesionalitas nya untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Berikut tips-tips yang bisa digunakan dalam memilih supplier yang tepat untuk anda pilih :

1. Perhatikan Kualitas

Sebelum menentukan supplier mana yang akan anda pilih, anda harus memastikan apakah supplier tersebut memiliki kualitas yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

2. Harga Sesuai

Pastikan harga yang ditawarkan sesuai dengan kualitas yang akan di dapatkan. Bahkan suatu keuntungan apabila mendapatkan harga terjangkau dengan kualitas yang baik. Jangan sampai harga yang ditawarkan tinggi tetapi kualitas yang didapat tidak seberapa. Pilihlah barang dengan harga yang sesuai dengan budget perusahaan. 

3. Pilihlah Supplier yang Terpercaya

Kunci dari suatu hubungan adalah kepercayaan. Jika supplier yang dipilih adalah pihak yang terpercaya. Maka kita sebagai klien pun akan tenang dan proses kerja sama pun akan berjalan dengan lancar.

4. Pelayanan yang Baik

Carilah supplier yang bisa memberikan pelayanan terbaik. Contohnya seperti mampu memenuhi barang sesuai dengan keinginan perusahaan, mengirimkan pesanan perusahaan sesuai dengan kesepakatan, dan yang terpenting adalah kualitas barang tetap terjaga sampai ke pihak perusahaan.

Setelah berbagai penjelasan yang sudah dijabarkan diatas dapat disimpulkan bahwa Supplier merupakan sosok mitra yang sangat penting bagi banyak pihak. Hal ini karena banyak perusahaan yang bergantung pada supplier untuk mendapatkan barang mentah atau jadi demi berjalannya proses produksi atau operasi suatu perusahaan.

Dalam memilih supplier pun tidak boleh asal pilih begitu saja. Harus diperhatikan bagaimana kualitasnya, apakah supplier terpercaya dan apakah pelayanan nya baik. Dalam hal ini PT Aru Raharja bisa menjadi solusi bagi anda yang mencari supplier berkualitas. PT Aru Raharja memiliki berbagai macam layanan salah satunya adalah pengadaan barang dan jasa. Kami selalu memberikan pelayanan terbaik demi tercapainya kepuasan para pelanggan. Apabila anda berminat bisa pelajari lebih lanjut di link berikut, 

https://aruraharja.co.id/